Batanghari,Jambi Seru– Pencairan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Batanghari, Provinsi Jambi saat ini tinggal menunggu persetujuan di tingkat Kementrian.
“Iya, untuk anggaran TPP sudah disetujui oleh DPRD. Saat ini tinggal menunggu persetujuan dari Kementrian melalui aplikasi Simona, dan saat ini prosesnya masih tahap konsultasi,” ungkap Kepala BKPSDMD Kabupaten Batanghari, Mula P Rambe, Jum’at (10/03/2023).
Dikatakan Rambe, saat ini proses sedang berjalan dan mekanisme serta tata cara juga terus dibenahi oleh tim pelaksana TPP. Saat ini tim terus membahas, makanya belum ditetapkan menjadi sebuah keputusan.
“Kita berkeinginan TPP segera dapat disalurkan,” ujarnya.
Disebutkan Rambe, sejauh ini tidak ada kendala dalam proses konsultasi terkait TPP dengan tingkat kementrian.
“Untuk anggaran keuangan daerah kita mencukupi, Cuma apakah ada kenaikan atau penurunan itu yang masih dikaji saat ini,” jelasnya.
Dijelaskan Rambe, pihak kementrian dalam membuat Analisa terkadang meminta jumlah pegawai,jumlah golongan,jumlah analisa jabatan ini saat ini terus berproses.
“Kita berharap angkanya sama dengan tahun lalu, tergantung kemampuan daerah,” katanya.(riz)