Dishub Batanghari Targetkan PAD 2023 Sebesar Rp 4 miliar 

 

 

 

Batanghari-Jambi Seru– Dinas Perhubungan Kabupaten Batanghari, Provinsi Jambi menargetkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp 4 miliar rupiah dari beberapa sektor yang dikelola.

 

“Iya, tahun ini kita menargetkan PAD sebesar Rp 4 miliar rupiah. Tahun ini kita akan merubah sistim kerja agar mencapai target tersebut,” ungkap Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Batanghari, Baidawi, Selasa (07/02/2023).

 

Dikatakan Baidawi, penargetan PAD tersebut terbagi dalam beberapa sektor yang dikelola oleh pihaknya.

 

“Sektor yang paling besar adalah penyediaan pelayanan parkir,” ujarnya.

 

Disebutkan Baidawi, dengan perubahan sistem, dirinya menyakini dapat mencapai target yang telah dibuat.

 

“Saat ini kita sedang menyusun pola-pola kerja untuk mencapai target PAD tersebut,” katanya.(riz)

Pos terkait